TINGKATKAN KUALITAS PEMBINAAN, LAPAS SLEMAN TEKEN KERJA SAMA DENGAN KEMENAG SLEMAN

Screenshot 20220325 184241 Gallery
 
SLEMAN - Dalam upaya memberikan pelayanan yang baik, Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Sleman menjalin kerja sama dengan Kementerian Agama Kabupaten Sleman, Kamis (24/03/2022).
 
Kerja sama tersebut diwujudkan dengan penandatangan kerja sama yang dilakukan di ruang kepala Lapas Sleman yang dihadiri langsung oleh Kepala Lapas Sleman (Kusnan) dan Kepala Kemenag Sleman dan Jajarannya.
 
Kerja sama ini dilaksanakan berkaitan dengan peningkatan pembinaan kerohanian terutama kerohanian islam kepada warga binaan pemasyarakatan.
 
Kusnan selaku Kepala Lapas Sleman menyambut hangat adanya jalinan kerja sama. Pemberian Pelatihan Kepribadian Kerohanian merupakan bentuk pelayanan yang bisa diberikan kepada warga binaan pemasyarakatan, selain itu pelatihan kerohanian juga menjadi hak mereka yang harus dipenuhi.
 
Diharapkan dengan adanya jalinan kerja sama antara keduanya dapat meningkatkan kualitas pembinaan kerohanian di Lapas Sleman walaupun pada sebelumnya juga sudah berjalan dengan baik.
 
Selain itu, Hal ini juga mencerminkan jalinan komunikasi antara Lapas Sleman dengan instansi terkait untuk terus berupaya membangun sinergitas yang baik dan meningkatkan pelayanan baik internal maupun eksternal.
 
Screenshot 20220325 184900 Gallery
 
Screenshot 20220325 184844 Gallery
 
( HUMAS LAPAS SLEMAN )
 
 
 
 
 

(edit)

Bedingin, Sumberadi, Mlati, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta
Kode Pos : 55288
Telepone : (0274) 867585
WhatsApp : 0812 2613 0848

Email Kehumasan
lapassleman@gmail.com

Email Aduan
lapassleman@gmail.com

 

logo besar kuning
LEMBAGA PEMASYARAKATAN KELAS IIB SLEMAN
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA
Hari ini776
Kemarin515
Minggu ini3164
Bulan ini2249
Total 121867

04-05-2024