PUNCAK PERINGATAN HUT PIPAS KE-19, BAZAR HASIL KARYA WBP IKUT MERIAHKAN ACARA

Screenshot 20230127 150646
 
SLEMAN- Puncak peringatan HUT PIPAS ke-19, Bazar hasil karya Warga Binaan Pemasyarakatan Lapas Sleman ikut meriahkan acara. Jum’at (27/01/2023) menjadi hari spesial bagi Persatuan Ibu-Ibu Pemasyarakatan (PIPAS) seluruh Indonesia karena merayakan ulang tahun yang ke-19. Dalam rangkaian kegiatan Ketua DWP Lapas Sleman (Ny. Hj Lies Kusnan) beserta anggota DWP yang lain mengikuti acara secara virtual di Lapas Kelas IIA Yogyakarta.
 
Selain DWP Lapas Sleman Kanwil Kemenkumham DIY, Acara yang digelar di ruang aula Lapas Kelas IIA Yogyakarta tersebut juga diikuti seluruh DWP Jajaran Kanwil Kemenkumham DIY. Turut menghadiri langsung kegiatan Kepala Divisi Pemasyarakatan (G.A.P. Suwardani dan Kepala Divisi Administrasi (Rahmi Widhiyanti) Kanwil Kemenkumham DIY.
 
Yang menarik, Selain menjadi perayaan HUT PIPAS ke-19 kegiatan tersebut juga memiliki kegiatan yang lain yakni bazar hasil karya Warga Binaan Pemasyarakatan baik dari Lapas maupun Rutan di wilayah DIY. Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Sleman Kanwil Kemenkumham DIY sendiri membawa produk dari hasil budidaya "Kampung SAE" berupa telur ayam bahagia, sawi pagoda, dan selada. Tidak hanya itu saja, DWP Lapas Sleman juga membawa kerajinan kulit hasil karya WBP yakni berupa gantungan kunci dan tempat korek api.
 
Dari barang yang dibawa sebanyak 100 butir telur (10 pack), 13 ikat selada, dan 20 ikat sawi pagoda semua ludes terjual. Bahkan produk dari Lapas Sleman Kanwil Kemenkumham DIY sendiri juga dibeli oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan (G.A.P. Suwardani) dan Kepala Divisi Administrasi (Rahmi Widhiyanti).
 
Diharapkan dengan peringatan HUT PIPAS dengan acara Bazar hasil karya Warga Binaan Pemasyarakatan-nya ini dapat memperkenalkan sekaligus mempromosikan produk/hasil karya unggulan Warga Binaan Pemasyarakatan sebagai wujud  keberhasilan dari program pembinaan kemandirian serta dapat ikut serta berpartisipasi menyumbangkan PNBP yang dihasilkan oleh masing-masing Unit Pelaksana Teknis bagi negara.
 
Screenshot 20230127 150705
 
Screenshot 20230127 150721
 
Screenshot 20230127 150751
 
Screenshot 20230127 150807
 
 
HUMAS LAPAS SLEMAN
 
 
 
 

(edit)

Bedingin, Sumberadi, Mlati, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta
Kode Pos : 55288
Telepone : (0274) 867585
WhatsApp : 0812 2613 0848

Email Kehumasan
lapassleman@gmail.com

Email Aduan
lapassleman@gmail.com

 

logo besar kuning
LEMBAGA PEMASYARAKATAN KELAS IIB SLEMAN
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA
Hari ini776
Kemarin515
Minggu ini3164
Bulan ini2249
Total 121867

04-05-2024