PERKUAT TUSI ANTAR SUBSIE – LAPAS SLEMAN ADAKAN RAPAT EVALUASI DAN KOORDINASI

Sleman – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Sleman menggelar rapat internal bersama jajaran pegawai Lapas Sleman dalam rangka meningkatkan kinerja berdasarkan tugas dan fungsi masing-masing bidang, Senin (11/09/23).
 
Bertempat di Ruang Kalapas, Kusnan selaku Kepala Lembaga Pemasyarakatan memimpin langsung jalannya rapat bersama seluruh pejabat struktural melakukan koordinasi dan evaluasi kinerja mingguan, dalam agenda mingguan tersebut membahas capaian target kinerja, kendala, dan mencari solusi dari masing masing sub bagian.
 
“Kita sebagai pelayanan di tengah masyarakat, haruslah memberikan contoh agar pelayanan publik di Lapas Sleman berjalan dengan baik dan sesuai aturan berlaku”, Ucap Kusnan.
 
Hal tersebut sesuai dengan amanat Menteri Hukum dan HAM Yasonna H Laoly untuk terus memaksimalkan percepatan pelayanan publik berbasis teknologi informasi. Kusnan juga mengingatkan untuk melanjutkan program kerja yang telah dibuat serta tetap berkinerja dengan baik sehingga Visi Misi Pemasyarakatan dapat diwujudkan di Lapas Klas IIB Sleman.
 
Terakhir, dalam koordinasi dan evaluasi mingguan tersebut, Kusnan juga menitipkan pesan untuk seluruh pegawai melalui Kasubsi masing masing untuk terus menjaga integritas serta meningkatkan kekompakan dalam bekerja.

(edit)

Bedingin, Sumberadi, Mlati, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta
Kode Pos : 55288
Telepone : (0274) 867585
WhatsApp : 0812 2613 0848

Email Kehumasan
lapassleman@gmail.com

Email Aduan
lapassleman@gmail.com

 

logo besar kuning
LEMBAGA PEMASYARAKATAN KELAS IIB SLEMAN
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA
Hari ini846
Kemarin515
Minggu ini3234
Bulan ini2319
Total 121937

04-05-2024