SLEMAN - Budidaya lalat bsf dan maggot merupakan salah satu pelatihan pembinaan kemandirian yang diberikan kepada Warga Binaan Pemasyarakatan sebagai pelatihan unggulan di Lapas Sleman.bDengan adanya budidaya maggot ini dapat memberikan manfaat terhadap kebersihan Lapas Sleman karena makanan dari maggot sendiri berasal dadi limbah organik yang dihasilkan Lapas Sleman.
Pada kesempan kali ini, Kampung Asimilasi Lapas Sleman dikunjungi oleh perwakilan dari INDMIRA Jogja yang ingin belajar bagaimana cara budidaya lalat bsf dan maggot. INDMIRA merupakan perusahaan yang bergerak di bidang pertanian terutama hidroponik.
Darmanto selaku pembimbing pelatihan kemandirian di Kampung Asimilasi memperlihatkan cara budidaya lalat bsf mulai dari pengambilan telur hingga tempat pembesaran larva. Sebagai percobaan, Kampung Asimilasi memberikan sedikit hasil dari budidaya lalat bsf dan maggot kepada perwakilan INDMIRA Jogja untuk dijadikan sampel.
LAPAS KELAS IIB SLEMAN
DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA
Cabakan, Sumberadi, Kec. Mlati, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55288