SIAP CAPAI TARGET KINERJA, LAPAS SLEMAN LAKUKAN DEKLARASI JANJI KINERJA DAN PENCANANGAN ZI TAHUN 2022

Screenshot 20220124 142018 Gallery

SLEMAN - Untuk mewujudkan satuan kerja yang berkomitmen dalam mencapai target kinerja serta memantapkan Pembangunan Zona Integritas menuju WBK/WBBM di tahun 2022 di UPT masing-masing. Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Sleman dan Lembaga Pemasyarakatan Narkotika Kelas IIA Yogyakarta melakukan Deklarasi Janji Kinerja dan Penandatanganan Komitmen Bersama Pencanangan Zona Integritas menuju WBK/WBBM tahun 2022, Senin (24/01/2022).
IMG 20220124 WA0018
Deklarasi dan Penandatanganan Komitmen ini digelar di Lapas Sleman dengan disaksikan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM DIY yang diwakili oleh Kepala Divisi Administrasi, Perwakilan dari Ombudsman RI wilayah DIY, dan Perwakilan dari Kejaksaan Negeri Sleman.
IMG 20220124 WA0019
Pada kegiatan tersebut seluruh Pejabat Eselon IV di masing-masing UPT melakukan Penandatanganan Komitmen Janji Kinerja disusul Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Sleman yang melakukan Penandatanganan Komitmen Janji Kinerja, Pakta Integritas, dan Pencanangan Zona Integritas di Lapas Sleman.
IMG 20220124 WA0017
Sebagai tanda bahwa seluruh Peserta maupun Pejabat yang hadir siap melakukan kinerja yang terbaik untuk mewujudkan Kemenkumham Semakin Pasti dilakukan Pembacaan Janji Kinerja dengan diikuti oleh seluruh peserta yang hadir pada acara tersebut.
IMG 20220124 WA0020
Kepala Divisi Administrasi (Faisol Ali) yang hadir pada acara tersebut membacakan Sambutan Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham DIY serta sedikit memberikan arahan pada saat memberikan sambutan.Dalam sambutan yang dibacakannya, Faisol Ali menyampaikan bahwa Kegiatan Deklarasi ini bertujuan mengukuhkan komitmen seluruh Pegawai jajaran Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan di Kabupaten Sleman untuk bekerja sesuai dengan rencana yang ditetapkan, Faisol juga sedikit memberikan arahan pada akhir sambutannya agar Lapas Sleman dan Lapas Narkotika terus berproses mambangun Zona Integritas.“Saya meminta agar Lapas Sleman berproses menuju WBBM sedangan kepada Lapas Narkotika saya minta terus berjuang raih predikat Wilayah Bebas dari Korupsi.

(edit)

Bedingin, Sumberadi, Mlati, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta
Kode Pos : 55288
Telepone : (0274) 867585
WhatsApp : 0812 2613 0848

Email Kehumasan
lapassleman@gmail.com

Email Aduan
lapassleman@gmail.com

 

logo besar kuning
LEMBAGA PEMASYARAKATAN KELAS IIB SLEMAN
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA
Hari ini135
Kemarin1426
Minggu ini3949
Bulan ini3034
Total 122652

05-05-2024